HeadlinePilihan Editor

Ketua Komisi II DPRD Bondowoso, H. Andi Hermanto Meminta Usut Tuntas Bantuan Mesin Merk Combine Harvester Sebesar Rp 17,75 miliar

Ketua Komisi II DPRD Bondowoso, H. Andi Hermanto, S.Sos dari Fraksi PDI Perjuangan mengatakan, pada Tahun 2013 ketika Bupatinya masih di jabat oleh Drs. H. Amin Said Husni, Pemkab Bondowoso memberikan sejumlah bantuan Mesin Merk Combine Harvester Kepada beberapa Gapoktan. Yang Nilainya per/ unit sekitar Rp 350 Jutaan.

Bondowoso.Suara Keadilan.Com.Setelah Viralnya bantuan Traktor Roda 4  yang kini sedang diperiksa  dan disidik oleh pihak Kejaksaan Negeri Kabupaten Bondowoso.

Kini Muncul lagi bantuan Mesin Merk Combine Harvester yang diberikan kepada Gapoktan yang Nilainya juga Miliyaran Rupiah,untuk segera diusut tuntas sampai ke akar akarnya,’katanya.(Rabu (2/3/2023).

Ketua Komisi II DPRD Bondowoso, H. Andi Hermanto, S.Sos dari Fraksi PDI Perjuangan mengatakan, pada Tahun 2013 ketika Bupatinya masih di jabat oleh Drs. H. Amin Said Husni.

Pemkab Bondowoso memberikan sejumlah bantuan Mesin Merk Combine Harvester dari Kementrian Pertanian kepada beberapa Gapoktan.Yang Nilainya per/ unit sekitar Rp 350 jutaan.

“Sekarang bantuan Mesi Merk Combine Haevester yang diberikan kepada Gapoktan kini dipertanyakan keberadaanya,dan pihaknya meminta untuk diusut tuntas juga sampai ke akar akarnya.

” Apakah masih ada bantuan tersebut atau memang sudah habis dijual, dicoba cek. Itu nilainya hampir sama dengan harga traktor yang viral saat ini,” ungkap Ketua Komisi II

Pada saat itu, sambung Ketua Komisi II, Bupati Amin Said Hosni, menyadari kesulitan petani mencari pekerja setiap musim panen.

Ahirnya, salah satu deklarator PKB ini memberi bantuan alat panen padi modern dan canggih berupa Combine Harvester.

“Alat-alat ini kerjanya cepat dan praktis, serta hasilnya sangat memuaskan. Menurut Bupati Amin kala itu, bantuan disalurkan didasari pengalaman petani yang selalu kesulitan mencari tenaga kerja saat musim panen.

Saat musim panen, petani sudah tidak lagi menggunakan tenaga manusia. Tetapi menggunakan alat panen mesin Combine Harvester tersebut,”jelasnya.

Pemberian bantuan Mesi Merk Combine Harvester tersebut, merupakan respons cepat Pemkab Bondowoso terhadap keluhan yang dialami oleh petani.

Pada saat masa panen raya mereka kesulitan mencari tenaga kerja. Pemberian bantuan alat panen senilai Rp 17,75 miliar yang diserahkan oleh Bupati Amin pada Hari Senin tanggal 4 Februari 2013.

Sementara berdasarkan hasil penulusuran Media ini dilapangan bahwa,Untuk Kecamatan Cereme Kabupaten Bondowoso.

Ada 2 Desa yang mendapatkan bantuan Mesin Merk Combine Harvester diantaranya 1. Desa Bercak Asri Ketuanya H.Marta  dan Desa Ramban Wetan Ketuanya H.Imam.(Dar)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker